Inilah Tespen Listrik yang Bagus untuk Rumahan

Sebenarnya, bukan hanya teknisi yang perlu tespen listrik, tetapi Anda
sebagai pemakai listrik rumahan juga mesti memilikinya. Yuk, cari tahu di
sini jenis tespen listrik yang bagus
.

Gimana kabarnya? Semoga kita semua selalu sehat, di artikel kali ini Mimin
akan berbagi informasi seputar jenis tespen listrik yang bagus untuk pengguna
rumahan.

Seperti yang kita tahu, tespen listrik adalah sebuah alat yang berfungsi untuk
mengecek ada atau tidaknya arus dan tegangan listrik pada suatu komponen atau
instalasi kelistrikan.

Setiap teknisi listrik pasti memilikinya sebagai alat bantu dalam melakukan
aktivitas kelistrikan, entah itu pemasangan atau sekedar
pemeliharaan/perbaikan.

Namun, Mimin berpendapat bahwa tidak hanya teknisi saja yang harus memiliki
tespen listrik, sebaiknya pemakai listrik rumahan mesti memiliki alat ini di
rumah.

Alat ini bisa membantu Anda memeriksa kondisi instalasi listrik, misalnya
untuk memeriksa kondisi kabel atau stop kontak di rumah, apakah ada arusnya
atau tidak.

Hanya saja, penting untuk mencari jenis tespen listrik yang bagus dan cocok,
karena bagaimanapun juga kebanyakan pemakai listrik rumahan masih awam dengan
kelistrikan.

Di pasaran sendiri tersedia bermacam-macam jenis tespen listrik, mulai dari
yang paling sederhana dengan hanya lampu indikator, sampai yang paling canggih
dengan pembacaan digital.

Lantas, tespen listrik seperti apa yang bagus untuk pengguna listrik rumahan?

Baiklah, berikut ini Mimin akan uraikan kriterianya…

Kriteria Tespen Listrik yang Bagus untuk Rumahan

Oleh karena pengguna listrik rumahan kebanyakan awam dengan kelistrikan, maka
ada 3 (tiga) kriteria dasar yang wajib dimiliki tespen listrik, yaitu:

1. Fitur Pengaman Lebih

Tespen listrik yang bagus untuk pengguna awam rumahan harus memiliki fitur
.pengaman lebih dibandingkan tespen listrik pada umumnya.

Pengaman lebih akan mengurangi resiko sengatan arus listrik di saat melakukan
pemeriksaan instalasi.

Hal ini akan memastikan keamanan pengguna saat menggunakan tespen listrik
tersebut untuk memeriksa kondisi listrik rumah mereka.

2. Mudah Dioperasikan

Oleh karena pengetahuan tentang alat masih kurang, maka tespen listrik yang
bagus untuk pengguna rumahan haruslah mudah dioperasikan.

Dengan kriteria ini, akan memastikan bahwa pengguna dapat menggunakan tespen
listrik dengan cepat dan efisien serta dapat melakukan pemeriksaan kondisi
listrik dengan mudah.

3. Tidak Mudah Retak/Pecah

Tespen listrik yang bagus untuk pengguna rumahan haruslah kuat atau tidak
mudah pecah/retak karena tipe pengguna rumahan diasumsikan sebagai pemakai
baru yang belum paham alat listrik.

Jadi, meskipun dipakai secara sembrono, alat ini tetap mampu bertahan dari
keretakan, misalnya ketika dipakai membuka baut atau tidak sengaja dijatuhkan.

Seorang teknisi listrik ahli mungkin tidak akan pernah membuka baut
menggunakan tespen, tetapi tidak dengan pengguna awam rumahan.

Kebanyakan tespen listrik juga mudah retak atau pecah body-nya ketika jatuh
membentur lantai.

Contoh Tespen Listrik yang Bagus

Ada beragam merk tespen listrik yang beredar di pasaran, tetapi tidak banyak
yang memenuhi kriteria di atas.

Dari penelusuran yang Mimin lakukan, ada 2 merk tespen listrik yang cukup
menarik perhatian, keduanya Mimin rasanya memenuhi kriteria pengguna rumahan.

Berikut ini tespen listriknya:

1. Tespen Listrik Merk IWT

Tespen listrik merk IWT adalah tespen made ini Germany (Jerman) yang telah
banyak dibuktikan kehandalannya oleh para pemakai tespen.

Mimin rekomendasikan tespen ini kepada pengguna listrik rumahan karena
memenuhi kriteria yang telah diuraikan sebelumnya.

Tespen listrik IWT memiliki dua fitur keamanan penting, yaitu
solid protection yang membuatnya kuat terhadap benturan dan
liquid protection yang membuatnya tidak tembus air.

Tespen ini juga termasuk mudah untuk dioperasikan sehingga cocok untuk
pengguna rumahan dan yang terpenting tidak mudah pecah atau retak.

Bahkan, dijatuhkan ke lantai dari ketinggian 2-3 meter pun, tespen ini tetap
mampu bertahan tanpa ada retak sedikit pun.

2. Tespen Listrik Non Contact INGCO

Jika kebanyakan tespen harus menyentuh terlebih dahulu titik yang akan
diperiksa, maka tespen listrik dari INGCO ini tidak perlu melakukannya.

Tespen listrik dari INGCO ini bekerja dengan metode non contact atau tanpa
sentuh sehingga bisa memeriksa titik arus tanpa harus menyentuhnya.

Hal ini jelas sangat aman digunakan karena pengguna bisa jauh dari resiko
sengatan arus listrik ketika melakukan pemeriksaan.

Tidak hanya itu, tespen ini juga dilengkapi dengan indikator suara dan
lampu saat mendapati titik yang diperiksa memiliki arus.

Oleh karena kemampuannya itu, tespen listrik INGCO bisa digunakan untuk
mencari kabel yang putus tanpa harus mengupasnya, caranya cukup dekatkan tespen
ini disepanjang kulit kabel yang diperiksa.

Kecanggihan lainnya adalah tespen ini telah dilengkapi dengan pembacaan
digital yang akan menampilkan nilai voltase listrik.

Build quality-nya juga bagus, covernya terbuat dari plastik solid sehingga
tidak mudah retak/pecah ketika tidak sengaja dijatuhkan.

Kesimpulan

Jadi, jenis tespen listrik yang bagus untuk pengguna awam rumahan adalah
tespen listrik dengan fitur pengaman lebih, mudah dioperasikan, dan tidak
mudah retak/pecah.

Ada 2 merk yang bisa dipertimbangkan, yaitu tespen listrik merk IWT
(contact) dan merk INGCO (non contact).

Demikianlah informasi tentang tespen listrik yang bagus untuk pengguna
rumahan, bagikan jika dirasa bermanfaat, terima kasih.

Leave a Comment